SANTRI SALAF MENGUPAS TUNTAS KAJIAN KEISLAMAN Perayaan Ulang Tahun John Venn di Google Doodle | KISS BLOG >

GUDANG MAKALAH

Perayaan Ulang Tahun John Venn di Google Doodle


Penemu diagram Venn Google Doodle hari ini Senin 4 Agustus 2014 hari ini sedang merayakan ulang tahun yang ke 180 adalah seorang matematikawan asal Inggris
John Venn juga dikenal sebagai salah satu organisator logika simbolis modern. Venn meraih gelar matematikanya pada usia 23 tahun.
melalui diagram Venn temuannya ini, relasi antar himpunan menjadi lebih mudah dipahami. Hebat banget yahh….Venn juga diterima sebagai pengajar di Cambridge Inggris. Selama pertengahan abad 19, pembelajaran logika mengalami perkembangan yang melonjak tinggi di Inggris. Matematikawan membuat simbol dan mengkuantakan konsep utama pemikiran yang logis. Konsekuensinya, Venn memilih untuk fokus pada studi logika selama dia di Cambridge. Sebagai tambahan, dia menginvestigasi bidang probabilitas dan mempublikasikan The Logic of Chance, salah satu karya utamanya di 1866.
Venn mempelajari banyak buku logika yang di buat oleh Augustus de Morgan, George Boole, dan Charles Dodgson (a.k.a. Lewis Carroll). Banyak banget buku yang ia baca, ia memang pantas menjadi ilmuan.
Karya Boole yang mengaitkan Logika dan Aljabar sangat mempengaruhi Venn, pada kenyataannya, Venn menggunakan diagram yang sekarang dikenal dengan namanya sendiri, pada 1876, untuk memeriksa logika simbolis yang dikembangkan oleh Boole.
Venn bukan orang pertama yang menggunakan diagram yang dikenal dengan namanya tersebut. Gottfried Leibniz, Leonhard Euler, dan yang lainnya menggunakan diagram yang identik sebelum Venn menggunakannya. Venn mengkritik ketidak seragaman penggunaan figur geometri tersebut. Dia mengembangkan penggunaan figur geometri untuk analisa penalaran logika yang lebih konsisten. Sekarang, figur geometri tersebut dikenal dengan namanya dan sangat sering digunakan dalam dasar himpunan dan logika.
Beberapa bukunya Symbolic Logic (1881) dan The Principle of Empirical Logic (1889), digunakan pada akhir abad 19 dan awal abad 20. Venn juga banyak menuliskan sejarah terutama yang terkait dengan perguruan tingginya dan keluarganya. John Venn meninggal di Cambridge, Cambridgeshire, Inggris, 4 April 1923 pada umur 88 tahun.
Begitu hebatnya venn sampai hasil keilmuannya dipelajari oleh pelajar sedunia. Saya merasa iri dengan beliau.
Title : Perayaan Ulang Tahun John Venn di Google Doodle
Description : Penemu diagram Venn Google Doodle hari ini Senin 4 Agustus 2014 hari ini sedang merayakan ulang tahun yang ke 180 adalah seorang matema...

0 Response to "Perayaan Ulang Tahun John Venn di Google Doodle"

Contact me

Isi Pesan*

*wajib diisi

Gadget