SANTRI SALAF MENGUPAS TUNTAS KAJIAN KEISLAMAN OPTIMIS VS PESIMIS | KISS BLOG >

GUDANG MAKALAH

OPTIMIS VS PESIMIS

Orang optimistis melihat kesempatan di antara begitu banyak kesempitan. Orang pesimis melihat begitu banyak kesempitan di antara banyak kesempatan.

Optimisme adalah sebuah keyakinan yang akan membawa pada pencapaian hasil. Tidak ada yang bisa diperbuat tanpa harapan dan percaya diri.
Salah satu karakter seseorang adalah sikapnya yang
optimis di dalam memandang masa depan.

Bagaimana mungkin kita akan memberikan pengaruh bila diri kita sendiri
tidak memiliki kepercayaan diri dan optimisme.


Seseorang yang optimis selalu melihat di balik tantangan atau perubahan itu selalu saja ada peluang yang lebih baik. Sehingga setiap kali mereka di terpa oleh badai tantangan, segeralah mereka perbaiki dan membenahi diri, melakukan evaluasi lahir batin, seraya melemparkan pertanyaan yang membedah nuraninya. Apa yang salah pada diri saya? Mengapa hal ini terjadi? Bagaimana bila strateginya diganti? Karena sifat optimisnya, mereka selalu melihat peluang, selalu ada jalan keluar untuk berbuat sesuatu.

Orang yang optimis melihat segala sesuatu dengan kaca mata yang terang. Dalam keadaan yang sangat tertekan sekalipun, dia masih mampu melihat cahaya terang. Ada harapan untuk keluar dari kegelapan. Sementara itu orang yang pesimis tidak mau tergerak hatinya, walau ada secercah cahaya. Dia hanya berkeluh kesah meratapi sang nasib, padahal di balik secercah cahaya itu ada lubang untuk keluar dari kegelapan. Orang yang optimis berkata, "Ada secercah cahaya dalam kegelapan ini, siapa tahu disana ada jalan keluar". Sedangkan orang pesimis meratapi nasibnya,
"Oooh… alangkah gelapnya tempat ini".


Sikap yang optimis inilah yang telah melahirkan pribadi-pribadi yang tangguh. Sikap percaya diri inilah yang telah menghiasi para bintang kehidupan.
Maka kita sebagai santri / pelajar, sikap optimisme dan percaya diri harus kita rebut kembali karena dua mutiara inilah yang telah menghantarkan kemuliaan. Dengan dua mutiara yang berbinar ini, kita sebarkan benih-benih unggul untuk kelak menjadi warisan dan buah yang lezat bagi generasi mendatang. Dalam pengembaraan menempuh samudra kehidupan, tidak ada kata "KELUH KESAH" karena kita harus sadar bahwa keluh kesah dan caci maki tidak menyelesaikan apapun, kecuali menambah kesedihan belaka. "Don't grieve! Anything you lose comes round in another form".


Dalam Khazanah Islam dikenal kata khuznuzhan yang merupakan rangkuman dari dua karakter optimis dan percaya diri. Orang yang khuznuzhan atau optimis adalah mereka yang melihat cakrawala dunia penuh warna-warni dan mendorong dirinya penuh keberanian. Sedangkan su'uzhan atau pesimis adalah tipe manusia yang melihat dunia hanya satu warna. Tidak ada jalan untuk keluar. Batas cakrawala semakin sempit bagi hidupnya sehingga dirinya menjadi peragu bahkan pengecut.

Perhatikan dengan cermat kalimat ini :
Khusnuzhan (Optimis)
VS
Su'uzhan (Pesimis)


Gelas setengah isi
VS
Gelas setengah kosong


Tangkai itu penuh kembang mawar, walau berduri
VS
Tangkai itu penuh dengan duri walau ada kembangnya


Masih punya sepuluh menit lagi
VS
Tinggal sepuluh menit lagi


Ada secercah cahaya
VS
Alngkah gelapnya tempat ini


Dalam kesulitan itu masih banyak kesempatan
VS
Dalam kesempatan itu, ahh.. alngkah banyaknya kesulitan


Saya akan terus mencoba
VS
Ahh, sudahlah menyerah saja


Saya harus mengambil pelajaran dan kemudian bangkit dari kegelapan
VS
Untuk apa lagi? Toh saya tidak berharga, capek dechhhhhh….


Saya memiliki kelemahan tetapi saya juga masih ada kelebihan
VS

Saya memang jelek & bodoh, tidak mungkin berhasil


+ + + + + + + + + + + + + + + + + + + + +
VS
- - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - -


Saudara-saudarku……sikap yang positif akan membentuk karakter positif yang akan mengantarkannya menjadi pemenang, sedangkan sikap yang negative hanya akan melahirkan calon-calon pecundang. Buanglah segala kata sikap negatif yang akan membuat kita semakin pesimis dan terpuruk! Sebaliknya pupuklah kehidupan kita dengan kalimat dan sikap yang positif penuh harapan.

لسان الحال افصح من لسان المقال

Actions speaks louder than words
Tindakan lebih membekas daripada hanya kata-kata
Title : OPTIMIS VS PESIMIS
Description : Orang optimistis melihat kesempatan di antara begitu banyak kesempitan. Orang pesimis melihat begitu banyak kesempitan di antara banyak kese...

0 Response to "OPTIMIS VS PESIMIS"

Contact me

Isi Pesan*

*wajib diisi

Gadget